Baru Diluncurkan! Ini Bedanya Honda Scoopy Baru dan Model Sebelumnya

Mohammad Nurul Hidayah - Selasa, 5 November 2024 | 13:40 WIB

Honda Scoopy generasi terbaru mendapatkan update desain dibandingkan generasi sebelumnya (Mohammad Nurul Hidayah - )

Gridoto.com - Honda Scoopy generasi terbaru diluncurkan PT Astra Honda Motor (AHM) di Cikarang, Jawa Barat, hari ini (5/11/2024).

Ini menjadi Scoopy generasi keenam setelah pertamakali diluncurkan di Indonesia pada tahun 2010 lalu.

Dibandingkan generasi sebelumnya, Scoopy terbaru ini tampak memiliki beberapa perbedaan.

Pertama, perbedaan paling mencolok ada pada bagian setangnya yang kini diberikan cover.

Isal
Bagian setang Honda Scoopy baru diberikan cover

Tentu ini menjadi pembeda besar dibandingkan lima generasi Scoopy sebelumnya yang selalu hadir dengan setang model terbuka.

Baca Juga: Nggak Nyangka Scoopy Ada Artinya, Hubungannya Sama Alat Makan

Perbedaan paling terlihat lainnya ada pada desain headlamp depan yang tampak memiliki alis melingkar, dengan lampu utama yang melintang horizontal di bagian tengahnya.

Lalu posisi lampu sein juga berubah, menjadi sedikit lebih ke bawah dibandingkan Scoopy generasi sebelumnya.

Isal
Scoopy baru pakai pelek palang 5 lurus dengan aksen oval di setiap palangnya

Perubahan lainnya juga terasa jelas pada bagian pelek yang pakai desain baru.

Peleknya pakai model palang 5 lurus, dengan aksen oval di setiap bagian tengah palang peleknya.

Selain itu, desain lampu belakang juga mengikuti headlamp depan, tampilannya sudah tidak bulat utuh tetapi ada garis bodi yang memisahkan di bagian atas.

Isal
Lampu rem dipisahkan dengan garis bodi

Baca Juga: Pilih Honda Scoopy atau Yamaha Fazzio? Berikut Update Harganya di Oktober 2024

Begitu juga pada desail lampu sein belakang yang sekarang tampil lebih mengkotak.

Nah, pada bagian setangnya juga bukan cuma dipasangkan cover saja.

Isal
Panel instrumen Scoopy baru lebih mengkotak dan ada di dalam cover setang

Tetapi untuk bagian panel instrumennya juga pakai desain baru yang lebih mengkotak dengan petunjuk yang lumayan lengkap.

Sedangkan untuk bagian mesin dan rangka, masih menggunakan mesin dan rangka yang sama dengan generasi sebelumnya.

Nah, itu tadi beberapa ubahan yang tampak pada Honda Scoopy generasi terbaru.