Kampas Ganda Motor Matic Tipis Masih Terus Dipakai, Ini Efeknya

Ryan Fasha - Senin, 28 Oktober 2024 | 10:00 WIB

Tapak kampas ganda menghitam karena kotoran (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Meneruskan putaran mesin ke roda pada motor matic maka ini tugas dari kampas ganda CVT.

Kampas ganda motor matic ini berada di puli belakang yang akan menempel ke mangkok ganda jika putaran mesin meninggi.

Cara kerja kampas ganda di CVT ini menganut gaya sentrifugal yang akan terlontar ketika putaran mesin tinggi.

Karena terus menerus bergesekan dengan mangkok kopling maka lama kelamaan akan tipis.

"Secara umur pakai, kampas ganda ini biasanya bisa sampai 20.000-30.000 km tergantung pemakaian," buka Rendra pemilik bengkel 5.12 Garage di Tambun, Kabupaten Bekasi.

Farhan
Mangkok ganda matic standar pabrik kondisi sudah aus dan licin

Baca Juga: Cegah Mur Pulley CVT Motor Matic Copot, Bisa Lakukan Hal Ini

"Kampas ganda yang mulai menunjukkan tanda-tanda tipis sudah seharusnya diganti baru," terangnya.

Namun masih banyak yang membiarkan kampas ganda tipis namun tetap dipakai.

Ada efek yang bisa terjadi pada CVT kalau membiarkan kampas ganda tipis masih terus digunakan.

Motor pasti terasa kurang bertenaga karena membutuhkan waktu yang lebih lama kampas ganda menempel mangkok.

"Selain itu mangkok ganda akan cepat aus karena bergesekan dekat dengan besi sepatu kampas ganda," terang Rendra.

Kampas ganda Vario 150 sudah habis

Baca Juga: Tanda-tanda Kalau Kampas Rem Belakang Honda BeAT Mulai Habis

Oleh karena itu, saat melakukan servis berkala dan dirasa kampas ganda sudah aus lebih baik langsung ganti baru.

Jangan tunda karena kerusakan akan bisa bertambah parah.

Itulah efek kampas ganda CVT motor matic sidah tipis namun tetap digunakan.