Makhluk Kecil Ini Bikin Marc Marquez Lepas Tear Off Helm Hingga Terpeleset di MotoGP Australia 2024

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 20 Oktober 2024 | 14:44 WIB

Marc Marquez lepas tear off lalu terpeleset saat memulai balapan MotoGP Australia 2024, awalnya dari nyamuk (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - Marc Marquez mengaku terpaksa melepas tear off visor helm, yang akhirnya membuatnya terpeleset saat mengawali balapan MotoGP Australia 2024.

Marc Marquez memastikan bahwa tindakan melepas tear off seperti itu biasanya tidak akan dilakukannya jelang balapan dimulai.

Namun juara dunia delapan kali itu terpaksa melakukannya, gara-gara seekor nyamuk yang hinggap di visor helmnya saat akan dimulainya balapan MotoGP Australia 2024.

"Begini, aku tak pernah melempar seperti itu atau paling tidak aku takkan mencoba melempar benda itu di starting grid," kata Marquez.

"Hal itu karena masalah bisa terjadi, bukan hanya untukmu tapi bisa saja terkena motor lain di belakang," jelasnya.

Setelah menjalani warm up lap, seperti biasa Marquez akan menempatkan diri di grid dan langsung mengaktifkan ride height device motornya.

Nah di sana lah nyamuk yang dimaksud muncul dan mengganggu persiapannya untuk memulai balapan.

"Tapi ketika aku sedang menghidupkan front device, sejenis nyamuk yang meneteskan air liur tiba-tiba muncul," ungkap pembalap tim Gresini Racing tersebut.

"Dan aku tak bisa melihat lampu start dengan seperti itu. Dan kubilang, aku harus melemparkannya. Karena jika tidak sekarang maka aku takkan punya waktu lagi di tikungan 1 dan bisa saja sial kalau masuk ke bagian bawah roda," jelasnya.

Baca Juga: Salah Sendiri, Ini yang Bikin Marc Marquez Tergelincir Saat Start MotoGP Australia 2024