GridOto.com - Calon pembeli mobil bekas harus tahu nih, cara mudah cek mobil bekas sebelum membelinya.
Yap, kalian wajib banget tahu cara ini biar nggak kena dibohongi pedagang.
Cara cek mesin mobil bekas, periksa hal ini sebelum meminangnya ya bestie.
Yang pertama, kalian bisa dilihat dari kondisi luar ruang mesin.
"Pertama, cek dulu ruang mesin, ada rembes oli atau tidak," buka Tim dari Aura Motor, Summarecon Serpong, Tangerang Selatan.
Biasanya ada oli rembes di tabung power steering, dan paking klep serta paking kepala silinder.
Lanjut periksa bagian bawah, apakah ada yang rembes juga atau tidak.
Biasanya ada oli merembes dari paking karter oli, atau kadang dari girboks di bagian bawah.
Setelah itu coba putar kunci kontak hingga posisi ACC kalau kering dan tidak ada rembesan.
"Pas kunci kontak di posisi ACC, perhatikan indikator nyala semua atau tidak," wantinya.
Terkadang, ada penjual nakal yang suka ngakalin gaes.
Misal logo airbag nyala tapi ditutup atau logo check engine juga ditutup.
Bisa coba periksa status kendaraan buat mobil Eropa yang sudah On Board Computer, apakah ada fault atau tidak.
Lanjut coba untuk nyalakan mesin jika indikator semua normal.
"Pas mesin nyala perhatiin suaranya kasar atau enggak, ada getaran yg parah atau enggak," tambahnya lagi
Kalau ada getaran yang kencang biasanya engine mounting sudah harus ganti.
Itulah cara mudah cek mesin mobil bekas di pedagang dilansir dari Otoseken.id.
Baca Juga: Begini Cara Mudah Mencegah Lumpur Oli di Mesin Mobil, Simak Dampaknya