Nekat Pakai Air Radiator Racing di Motor Harian, Ini yang Terjadi Pada Mesin

Mohammad Nurul Hidayah - Senin, 7 Oktober 2024 | 16:30 WIB

ilustrasi pengisian air radiator di mesin motor (Mohammad Nurul Hidayah - )

Gridoto.com - Mungkin diantara kalian ada yang penasaran, apa efeknya pakai air radiator racing di motor harian dengan kondisi mesin standar?

Wajar saja, karena saat ini di pasaran memang banyak ditawarkan berbagai jenis air radiator.

Mulai air radiator standar dengan harga terjangkau, hingga air radiator racing atau high performance yang dibanderol mahal mudah ditemui di pasaran.

Dhany Ekasaputra selaku Manager Promosi PT Autochem Industry yang pasarkan air radiator merek Master kasih penjelasan.

Menurut Dhany, air radiator atau radiator coolant high performance atau racing ini sebenarnya dibuat untuk mesin yang sudah di modifikasi dan sering dipacu pada kecepatan tinggi.

Baca Juga: Ganti Radiator Aftermarket di Motor Matic, Bikin Mesin Lebih Adem?

"Cocok buat mesin yang sudah dimodifikasi seperti bore up karena memiliki transfer heat yang lebih bagus," ujar Dhany.

Dengan transfer heat yang lebih bagus, air radiator racing atau high performance ini punya kemampuan menurunkan suhu mesin yang lebih bagus dari coolant biasa.

Nurul
Tiga radiator coolant yang Autochem punya spesifikasi berbeda-beda

Nah, pertanyaannya apa efeknya kalau air radiator racing ini dipakai motor harian yang jarang ngebut dan malah sering kena macet?