GridOto.com - Pabrikan motor Teyin asal China belum lama ini memperkenalkan produk barunya bernama TX150.
Secara desain, motor matic ini terlihat sangat mirip dengan Yamaha XMAX lama sebelum model yang masih dijual saat ini.
Bisa dilihat dari area fascia yang memiliki guratan-guratan agresif serta dilengkapi headlamp ganda.
Begitu juga bagian sampingnya, model pijakan kaki sampai lekukan bodii juga mirip. Bedanya desain jok TX150 lebih sederhana.
Pabrikan Teyin mengklaim kalau produk barunya tersebut ideal bagi anak muda yang mencari motor nyaman dengan tampilan sporty.
Meski punya tampilan dan bodinya gambot ala Yamaha XMAX, sesuai namanya TX150 ini masuk dalam kategori motor matic 150 cc.
Menggunakan mesin silinder tunggal berteknologi injeksi, pabrikan mengklaim tenaganya berada di angka 15,6 dk.
Baca Juga: Cocok Buat Touring Jauh, Ternyata Segini Harga Yamaha XMAX Bekas
Fitur-fitur yang diusung juga tergolong impresif di kelasnya, mulai dari pencahayaan full LED untuk memberikan penerangan optimal.
Di bagian kokpit, dilengkapi panel instrumen digital TFT menampilkan informasi berupa speedometer, indikator bahan bakar, sampai riding mode.
Lalu motor matic ini sudah dilengkapi sistem keyless sehingga menambah nilai kepraktisan bagi penggunanya.
Dari segi safety, TX150 dibekali sistem kontrol traksi yang membantu kendaraan beroperasi lebih stabil di berbagai medan.
Kemudian pengereman sudah dijejali sistem ABS dual channel, memastikan keselamatan pengemudi saat berkendara di jalan licin atau saat mengerem dadakan.
Sayangnya hingga saat ini, Teyin belum mengumumkan harga resmi untuk motor matic TX150 tersebut.
Namun sebagai model dari China, harga Teyin TX150 diprediksi bakal kompetitif dan bisa menarik perhatian pasar dengan fiturnya yang melimpah.