GridOto.com - Enea Bastianini berhasil mengalahkan Jorge Martin dalam balapan MotoGP Emilia Romagna 2024, yang diwarnai crash Pecco Bagnaia.
Kemenangan MotoGP Emilia Romagna 2024 menjadi yang kedua buat Enea Bastianini musim ini, setelah penampilan sempurna di Silverstone.
Momen penentu kemenangan Enea Bastianini di MotoGP Emilia Romagna 2024 adalah manuver agresifnya di lap terakhir balapan.
The Beast memaksa mengambil jalur dari sisi dalam tikungan dan membuat Martin melaju melebar.
Meski terlihat kesal dengan manuver tersebut, Martinator pun akhirnya legowo dan memberikan selamat kepada Bastianini.
Sedangkan Pecco Bagnaia crash saat balapan menyisakan sekitar tujuh lap, saat ia mencoba mengejar Martin dan Bastianini.
Bagnaia sebenarnya sudah menunjukkan ritme bagus dalam beberapa lap, dan sudah semakin mendekati dua rivalnya.
Sayangnya karena terlalu menekan, Bagnaia malah crash dan harus meratapi nasibnya kehilangan podium yang sebenarnya bisa diamankannya.
Podium tiga pun akhirnya jatuh ke tangan Marc Marquez, yang mendapat berkah dengan insiden Bagnaia.
Baca Juga: Sempat Kewalahan Saat Start, Pecco Bagnaia Menang Sprint MotoGP Emilia Romagna 2024
Keempat ada Marco Bezzecchi yang berhasil melewati banyak pembalap, begitu pula Franco Morbidelli yang berhasil finis kelima di depan para pendukungnya.
Berikut hasil balap MotoGP Emilia Romagna 2024: