Mirip Motor Custom, Cek Harga Kawasaki W175 Series Update September 2024

Dida Argadea - Sabtu, 7 September 2024 | 16:00 WIB

Kawasaki W175 SE, W175 Cafe dan W175TR (Dida Argadea - )

GridOto.com - Motor custom seperti jap style, tracker atau cafe racer memang punya pesona yang sulit ditolak oleh pencinta gaya klasik.

Sayangnya untuk mendapatkan motor custom bertampang jadul tak bisa instan.

Karena harus mengubah banyak komponen yang harus dikerjakan di bengkel khusus custom.

Nah, kalau Sobat GridOto tak mau kerepotan, maka Kawasaki W175 adalah pilihan yang patut dipertimbangkan.

KMI
Kawasaki W175 SE

Karena Kawasaki W175 sudah punya desain klasik asli dari pabrik.

Dengan lampunya yang bundar, tangki yang juga membulat dan desain buritan yang datar nan sederhana membuat W175 sudah layakya motor custom.

Secara spesifikasi Kawasaki W175 dibekali mesin SOHC berpendingin udara dengan kapasitas 177 cc, dengan karburator.

KMI
Kawasaki W175 Cafe

Tenaga yang bisa dihasilkan sebesar 13,05 dk dengan torsi sebesar 13,2 Nm, disalurkan ke roda via transmisi manual 5-percepatan.

Asyiknya lagi Kawasaki menghadirkan W175 dalam tiga tipe, yang kini dibagi ke dalam tipe W175 SE, W175 Cafe dan W175TR.

Ketiganya punya keunikan masing-masing meski dibangun dari basis desain yang sama, yakni dengan basis W175 SE.

KMI
Kawasaki W175TR

Biar tak penasaran, berikut adalah daftar harga Kawasaki W175 terbaru:

Tipe Harga
W175 SE Rp 35.100.000
W175 Cafe Rp 36.400.000
W175TR Rp 34.300.000

*Harga berdasarkan pricelist di laman resmi Kawasaki-motor.co.id, diakses pada 7 September 2024

*Harga merupakan OTR Jakarta

Baca Juga: Cocok Buat Mejeng, Segini Harga Motor Baru Vespa LX 125 I-GET