Sudah Berikut Segitiga, Biaya Press Rangka Motor Matic Ternyata Cuma Segini

Isal - Jumat, 6 September 2024 | 14:30 WIB

Segini biaya press rangka motor di bengkel spesialis (Isal - )

GridOto.com – Berikut biaya press rangka motor matic di bengkel spesialis.

Biaya press rangka motor matic ternyata masih cukup terjangkau apalagi jika dibandingkan harus ganti sasis baru.

Misalnya di bengkel spesialis seperti Dapur Jaya Motor yang membanderol press rangka motor matic lengkap dengan segitiga.

“Press rangka motor matic biayanya Rp 300 ribu sudah termasuk press segitiga,” buka Ardiyansah selaku Pemilik bengkel Dapur Jaya Motor kepada GridOto.

Baca Juga: Dapur Jaya Motor Spesialis Press Pelek dan Rangka Motor, Pelek Aftermarket Juga Bisa!

“Biaya tersebut juga sudah termasuk biaya jasa bongkar dan pasang,” tambahnya saat ditemui beberapa waktu yang lalu (08/24).

Soalnya press rangka motor matic ternyata masih lebih mudah ketimbang press rangka motor sport dan bebek.

“Rangka motor matic sekarang itu umumnya terdiri dari satu batangan saja dengan tiang ke atas,” jelas pria yang beken dipanggil Katro ini.

“Kalau miring atau nekuk jadi lebih mudah pressnya,” tambahnya.

Isal/GridOto.com
Biaya press rangka motor matic di Dapur Jaya Motor sudah termasuk press segitiga dan jasa bongkar pasang