Pantas Sangar Saat Ngebut, Lubang Ini Jadi Senjata Rahasia Ninja ZX-25R

Mohammad Nurul Hidayah - Senin, 26 Agustus 2024 | 12:30 WIB

Kawasaki Ninja ZX-25RR di ajang ARRC Thailand 2024 (Mohammad Nurul Hidayah - )

Gridoto.com - Dibekali dengan mesin 250 cc inline 4 silinder, Kawasaki Ninja ZX-25 series saat ini jadi primadona di kelas sport 250 cc.

Selain desainnya yang sporty, suara khas mesin 4 silinder menjadi daya Tarik tersendiri pada motor ini.

Bukan cuma suara, mesin ZX-25 juga punya tenaga yang besar dan bisa menghasilkan top speed yang tinggi.

Mungkin diantara kalian masih ada yang belum tahu, ternyata ada lubang yang berfungsi besar membuat tenaga mesin ZX-25 lebih bertenaga.

Apalagi dalam kecepatan tinggi, lubang di motor ini bisa meningkatkan tenaga mesin hingga 1 dk.

Lubang yang dimaksud sendiri adalah Ram Air Duck System yang ada di bagian tengah fairing depan ZX-25 series.

Farhan
Lubang ram air Ninja ZX-4RR (kiri) dan Ninja ZX-25RR (kanan)

"Posisi Ram Air di tengah adalah fitur trademark dari Kawasaki Ninja ZX lainnya dan dirancang dari feedback Ninja H2," ujar Michael Chandra Tanadhi, Deputy Head Sales & Promotion Division PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI).

Ram Air Duck System bisa meningkatkan kinerja mesin khususnya dalam kecepatan tinggi.

Baca Juga: Intip Spek Mesin CBR250RR 4 Silinder, Lawan Pas ZX-25R Bisa Menjerit 19.000 RPM