Inilah Komponen Penyebab Mesin Mobil Bekas Suzuki Ertiga Bisa Jebol

ARSN - Kamis, 22 Agustus 2024 | 15:45 WIB

Suzuki Ertiga generasi pertama (foto ilustrasi) (ARSN - )

GridOto.com - Kalian punya atau berniat untuk meminang mobil bekas Suzuki Ertiga generasi pertama?

Sebelum di beli cek dulu komponen ini, bisa bikin mesin Ertiga jebol.

Yap, pemilik mobil atau yang ingin meminang penting untuk perhatikan pompa oli mesin.

Pasalnya pompa oli mesin Ertiga sering bermasalah.

Indikasinya lampu indikator oli di panel instrumen ngedip, dan suara mesin mulai kasar

Memang itu penyakit yang jarang rusak, di mobil-mobil Suzuki pun cuma di Ertiga saja pompa olinya yang sering bermaslah.

Harga pompa oli mesin Suzuki Ertiga kurang lebih berkisar antara Rp 1,5 juta sampai Rp 2 juta.

Tugas pompa oli mesin mengisap dan kemudian menyalurkan pelumas atau oli ke mesin, jika pompa oli rusak, oli tidak akan bersirkulasi ke mesin.

Dok. OTOMOTIF
Ilustrasi Suzuki Ertiga GX

Akibatnya komponen yang bergesekan di dalam mesin akan kekurangan pelumas dan pendinginan.

Dampak terburuk dari pompa oli yang rusak mesin Eriga bisa jebol.

Kalau suara mesin Ertiga sudah kasar, sebaiknya segara periksa ke bengkel.

Biasanya itu pompa olinya sudah kena, kalau dibiarkan mesin bisa jebol.

Jika turun mesin biayanya malah makin mahal.

Itu dia komponen penyebab mesin Suzuki Ertiga rawan jebol dilansir dari Otoseken.id.

Baca Juga: Ini Sebabnya Daihatsu Rocky 1.2L Pakai Transmisi Matik Dual Mode CVT