GridOto.com - Suzuki WagonR FX yang beredar di pasar Jepang punya tampilan mirip Suzuki Karimun namun dengan tampilan lebih modern.
Mulai dari depan, area fascianya memiliki desain kekinian dengan model grill dan bumper bernuansa elegan.
Kemudian masuk ke dalam, interiornya punya gaya futuristik dengan Head Unit model floating seperti tablet dan panel instrumen yang ditaruh di tengah.
Fitur yang diusungnya juga tergolong canggih berkat hadirnya kontrol AC digital, MID digital, sampai Head Unit yang ditanam Suzuki Connect untuk mengkoneksikan smartphone.
Lalu ada juga fitur-fitur lain seperti Type-A / Type-C USB power socket, keyless push-start system, dan penghangat jok.
Sementara soal fitur keselamatan, tersedia Suzuki Safety Support yang di dalamnya ada vehicle speed tracking, lane departure warning, pedestrian detection, sampai kamera parkir 360 derajat.
Suzuki WagonR FX dibekali mesin 3 silinder berkapasitas 660 cc DOHC sesuai dengan aturan segmen Kei Car bertenaga 48,3 dk di 6.500 rpm dan torsi maksimal 58 Nm di 5.000 rpm.
Baca Juga: Mobil Bekas Suzuki Ertiga 2019 Dibawa Jalan Jauh Masih Bisa Seirit Ini