Jadi Favorit Buat Bahan Restorasi, Begini Cara Pilih Yamaha Scorpio Bekas

Isal - Rabu, 14 Agustus 2024 | 21:00 WIB

Tips pilih Yamaha Scorpio bekas (Isal - )

GridOto.com - Saat ini Yamaha Scorpio bekas banyak dicari buat bahan restorasi.

Enggak sedikit bikers cari Yamaha Scorpio buat dikembalikan seperti tampilan keluaran dari pabriknya dulu.

Benny Ilham, pemilik bengkel VB Motor kasih tahu cara pilih Yamaha Scorpio bekas.

Langkah awal, kalian bisa kulik berdasarkan suara mesinnya.

Baca Juga: Minat Meminang Yamaha Scorpio Bekas? Sekarang Harganya Cuma Segini

"Melalui suara mesin kita bisa mengenali apakah Yamaha Scorpio incaran masih bagus atau tidak kondisi mesinnya," buka Benny, pemilik bengkel spesialis Yamaha Scorpio ini.

Caranya mudah, tinggal nyalakan mesin dan dibiarkan mesin dengan kondisi idle atau langsam.

Suara mesin yang masih normal akan terdengar halus dan tidak mudah mati.

Sebalik jika bersuara kasar seperti besi beradu bisa jadi pertanda suara keteng sudah kendur atau piston dan setang yang mulai oblak.

Isal/GridOto.com
Pastikan mesin Yamaha Scorpio bekas inceran kalian halus suaranya

Baca Juga: Pakai Bantuan Oli Mesin, Harga Tensioner Hidraulis Yamaha Lexi LX 155 Mahal?

"Setelah itu coba tarik atau tekan handel kopling," saran Benny.

"Kalau suara mesin tiba-tiba berubah jadi halus tanda rumah koplingnya sudah oblak," tambahnya.

Kata Benny, jika ditarik suara mesinnya masih kasar pertanda masalah juga pada area kopling motor sport penerus Yamaha RX-King ini.

Kalau bagian mesin dan kopling dianggap aman, bisa lanjut periksa kondisi kaki-kaki motor sport yang sudah pakai monoshock ini.

Baca Juga: Populer di Yamaha Scorpio, Apa Sih yang Dimaksud Sistem Monocross?

Biasanya kerusakaan terjadi pada connecting road atau conroad dan arm relay.

Cara mudahnya dengan menekan rantai dan swing arm dengan jari, jika goyang tanda bosh arm sudah lemah.

Oya, kerusakan conroad dan arm relay pada Yamaha Scorpio jangan dibiarkan sebab bisa merembet ke hal yang lain.

Sebaiknya cari Yamaha Scorpio bekas lain soalnya perbaikannya cukup menguras isi dompet.

Wisnu/GridOto.com
Monoshock Yamaha Scorpio perlu diperhatikan saat beli kondisi bekas

Baca Juga: Mudah, Cukup Lakukan Hal Ini Agar Monoshock Motor Awet Empuknya

Biaya perbaikan arm relay dan conroad Yamaha Scorpio berkisar Rp 1,5 jutaan.

Oya, Yamaha Scorpio bekas saat ini dijual pada rentang harga Rp 9 sampai Rp 10 juta.

"Kalau ada yang jual Yamaha Scorpio dengan harga yang lebih murah sebaiknya dipertimbangkan dahulu, diperiksa lagi," saran Benny.

Soalnya bisa saja mesinnya dulu pernah rusak kemudian diganti.

OTOMOTIF edisi 37-XXVII 2018 hal.29
Jangan tergiur dengan Yamaha Scorpio bekas

Baca Juga: Ini Efeknya Jika Link Sokbreker Belakang Motor Enggak Pernah Dirawat

"Bisa juga Yamaha Scorpio murah meski mulus pasti ada kondisi mesin tidak sehat dan banyak diganti, nantinya akan jajan banyak lagi," tutupnya pria yang bengkelnya berada di daerah Cilodong, Depok, Jawa Barat ini.