Gridoto.com - Pemasangan lampu biled di motor saat ini sedang menjadi tren.
Selain memiliki cahaya lampu yang terang, penggunaan lampu biled juga bikin tampilan motor lebih keren kekinian.
Pemasangan lampu projector biled ini bisa dilakukan di berbagai motor, termasuk Honda Scoopy.
Nah berikut biaya pemasangan biled untuk Honda Scoopy.
Baca Juga: Dijamin Ganteng, Segini Biaya Pasang Biled di Honda Vario 160
Hendar alias Komeng dari bengkel Genesis Light Projector kasih gambaran, soal biaya pemasangan biled menurutnya akan sangat beragam.
"Biayanya akan berbeda-beda tergantung jenis motor, biled yang digunakan, serta variasi lainnya seperti alis," kata Komeng saat ditemui Gridoto Rabu lalu (7/8/2024).
Komeng ambil contoh untuk biaya pemasangan biled di Honda Scoopy menggunakan lampu Aes Experience.
"Untuk Honda Scoopy ini cuma pakai satu lampu biled saja. Paling ada penambahan alis sesuai permintaan konsumen, itu harganya sekitar Rp 1,3 juta," tambahnya.