Ini Efek Negatif Pakai Kampas Ganda Tapak Panjang Buat CVT Motor Matic

Isal - Jumat, 16 Agustus 2024 | 10:04 WIB

Ini efek negatif pakai kampas ganda lebih panjang (Isal - )

GridOto.com – Saat ini lagi tren upgrade CVT motor matic dengan pasang kampas ganda yang punya tapak lebih panjang dari bawaan.

Soalnya, kampas ganda dengan tapak yang lebih panjang diyakini dapat mengurangi gredek pada motor matic.

Ternyata kampas ganda yang punya tapak yang lebih panjang menyimpan efek negatif.

Terutama buat kalian yang ingin memaksimalkan top speed pada motor matic.

Baca Juga: Banyak Dipakai Motor Kencang, Ini Kelebihan Kampas Ganda Carbon Kevlar

“Kampas ganda tapak panjang itu buat mengejar akselerasi,” buka Anggi Prasetya, pemilik bengkel 27 Matic Project kepada GridOto.

“Namun kekurangannya tenaga atas (rpm tinggi) jadi enggak maksimal,” tambah mekanik yang biasa menangani Honda Vario series ini.

Pria yang akrab disapa Gie ini bilang kalau permukaan kampas ganda yang bersentuhan dengan rumah atau mangkok kampas ganda juga berpengaruh terhadap performa motor.

“Karena sepatu (tapaknya) panjang, ketika mau gas mau buka tapak kampas gandanya sudah menempel semua,” jelas Gie.

Isal/GridOto.com
Kampas ganda dengan tapak yang lebih panjang

Baca Juga: Pakai Part Vespa Tua, Gredek CVT Vespa Sprint dan Primavera Sembuh

Sehingga sudah tidak ada sisa tapak kampas ganda ketika mesin menyentuh rpm menengah ke atas.

Oleh sebab itu, Gie menyarankan untuk pakai kampas ganda tapak pendek jika kalian ingin kejar top speed.

“Kalau ingin kejar top speed bisa pakai kampas ganda yang pendek,” kata Gie.

“Namun kekurangannya akselerasi kurang segahar kampas ganda panjang,” tutup mekanik yang bengkelnya berada di daerah Cilodong, Depok, Jawa Barat.

Baca Juga: Indoparts Jual Kampas Ganda Murah Buat Yamaha Aerox, Harga Cuma Segini