Gagah Mirip Harley-Davidson, Segini Harga Cruiser SM Sport V16 Plus Agustus 2024

Naufal Nur Aziz Effendi - Minggu, 11 Agustus 2024 | 20:00 WIB

harga SM Sport V16 Plus per Agustus 2024, cocok buat yang mau cruiser V-Twin ala moge Harley-Davidson.JPG (Naufal Nur Aziz Effendi - )

GridOto.com - Pengin bergaya macho dengan tunggangan gagah ala Harley-Davidson? Bisa lirik SM Sport V16 Plus.

Dilihat dari tampilannya, cruiser 250 cc ini punya kesan moge look dan cocok dipasangkan dengan mesin V-Twin.

Produk yang didatangkan PT MForce Indonesia ini punya kesan macho dan premium mirip  Harley-Davidson Softail dilihat dari bodi gambot dan sejumlah part beraksen krom.

Ruang mesin motor ini juga tampak padat berisi karena menggendong mesin dengan konfigurasi V-Twin ala moge.

Aant/Otomotifnet.com
detail tampilan SM Sport V16 Plus, mirip Harley-Davidson Softail.JPG

Lalu berkat penggunaan setang tinggi yang dikombinasikan dengan jok rendah, posisi riding cruiser ini jadi cocok buat perjalanan jauh.

Detail menarik lainnya dari SM Sport V16 Plus ini adalah desain knalpot dual muffler-nya yang sukses bikin tampilannya makin gahar.

Untuk spesifikasinya, Cruiser ini dibekali mesin V-Twin 2-silinder berkapasitas 249 cc injeksi berpendingin udara.

Aant/Otomotifnet.com
bagian kokpitnya terdapat 2 panel instrumen

Baca Juga: Muncul Cruiser V-Twin Baru Penantang Honda Rebel, Ini Wujud Machonya

Jantung pacu dengan ukuran bore x stroke 49 mm x 66 mm tersebut diklaim punya tenaga 19,4 dk pada 8.000 rpm dan torsi 18,5 Nm di 6.000 rpm.

Tenaga serta torsi yang dihasilkan disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual 5 percepatan dengan teknologi slipper clutch.

Fitur yang diusungnya juga sudah lumayan canggih, mulai dari bagian pencahayaan yang sudah full LED mulai dari headlamp, stoplamp, hingga lampu sein.

Kemudian di bagian kokpit, terdapat panel instrumen digital yang menampilkan speedometer dan informasi lain, dan takometer analog bernuansa retro di sebelahnya.

Aant/Otomotifnet.com
pencahayaan SM Sport V16 Plus sudah full LED

Pada versi Plus ini, juga mendapatkan upgrade dibanding model sebelumnya berupa kapasitas tangki bahan bakar jadi 17 liter, ban, dan jok.

Berdasarkan informasi di halaman mforce.co.id yang diakses 11 Agustus 2024, SM Sport V16 Plus dijual seharga Rp 62.000.000 OTR Jabodetabek.

Luamayan menggiurkan buat Sobat GridOto yang pingin motor cruiser ala moge dengan mesin V-twin.