Daftar Harga Daihatsu Ayla Per Agustus 2024, Cocok Buat Mobil Pertama

Radityo Herdianto - Kamis, 8 Agustus 2024 | 07:35 WIB

Daftar harga Daihatsu Ayla per Agustus 2024, cocok buat mobil pertama. (Radityo Herdianto - )

GridOto.com - Daftar harga Daihatsu Ayla per Agustus 2024, cocok buat mobil pertama.

Dimensi kompak, tenaga mumpuni, bahan bakar irit, bisa menjadi alasan mengapa Daihatsu Ayla cocok buat mobil pertama.

Bermain dalam segmen LCGC (Low Cost Green Car), Daihatsu Ayla dijual mulai dari Rp 136 juta OTR Jakarta.

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menyediakan Ayla dalam dua jenis mesin.

Antara lain mesin KR-VE 1.000 cc 3 silinder segaris DOHC VVT-i dengan tenaga 67 dk/6.000 rpm dan torsi 89 Nm/4.400 Nm.

Mesin kedua yang juga dipakai Daihatsu Rocky, yakni WA-VE 1.200 cc 3 silinder segaris DOHC Dual VVT-i bertenaga 86,7 dk/6.000 rpm dan torsi 112,7 Nm/4.500.

Kedua mesin tersebut disalurkan ke pilihan transmisi otomatis manual 5 percepatan dan transmisi otomatis D-CVT (Dual Mode Continuously Variable Transmission).

Rayhan Haikal/GridOto.com
Interior Daihatsu Ayla 1.0 X MT.
 

Baca Juga: Ada Dua Pilihan Mesin, Segini Harga Mobil Baru Daihatsu Ayla Juli 2024

Tim GridOto.com pernah melakukan pengetesan untuk varian mesin 1.200 cc bisa menghasilkan angka konsumsi bahan bakar 16,7 km/l rute dalam Kota dan 23,5 km/l rute jalan tol.