Kisi-kisi Honda Civic RS Facelift, Cek Nih Lima Ubahan Fiturnya

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Senin, 5 Agustus 2024 | 19:35 WIB

Kisi-kisi Honda Civic RS facelift, cek nih lima ubahan fiturnya. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - Setelah meluncur lebih dahulu di Amerika Serikat, giliran pasar Asia yang mendapatkan Honda Civic facelift model 2025 (1/8).

Yup, Honda Civic secara global mendapatkan upgrade pada sektor tampilan dan juga fiturnya.

Secara spesifikasi, Honda Civic facelift masih sama seperti sebelumnya termasuk pilihan mesin empat silinder turbo maupun e:HEV.

Di Thailand, varian RS e:HEV masih mendapatkan sistem hybrid yang memiliki motor listrik bertenaga 181 dk dan bertorsi 315 Nm.

Sementara di Jepang bertambah varian RS bertransmisi manual dengan mesin 1.496 cc turbo bertenaga 180 dk dan bertorsi 240 Nm.

Honda Thailand
Wajah baru Honda Civic RS spek Thailand.

Baca Juga: Honda Prelude Bakal Ramaikan Goodwood, Pakai Hybrid Civic e:HEV?

Sebelum membahas ubahan, perlu disebutkan kalau Honda Civic yang paling dekat dengan spek Indonesia adalah varian RS e:HEV spek Thailand.

Meski teknologi e:HEV pada Civic belum terlihat hilalnya, lima ubahan fitur ini mungkin akan melengkapi Civic RS spek Indonesia.

Mulai dari eksterior, ubahan yang paling terlihat adalah bumper dan gril baru yang desainnya lebih sporty dengan pemakaian motif honeycomb.

Di bagian samping, Civic RS facelift berpotensi ikut mendapatkan pelek baru 7-spoke matte black.

Lalu di bagian belakang, Civic RS facelift juga mungkin mendapatkan lampu LED smoked.

Honda Thailand
Interior Honda Civic facelift dapat head unit Google Built-in.

Baca Juga: Honda Prelude Bakal Ramaikan Goodwood, Pakai Hybrid Civic e:HEV?

Masuk ke interior, Honda Civic RS spek Indonesia versi facelift berkemungkinan mendapatkan sistem audio BOSE 12 speaker.

Sistem audio premium ini terkait dengan ubahan kelima yaitu adopsi Google Built-in seperti pada Accord.

Tentu dengan head unit Google Built-in, fitur telematika Honda CONNECT juga berpotensi ikut dihadirkan sebagai bonus.