Ahli Kasih Peringatan, Jangan Beli Oli yang Disimpan dengan Cara Begini

Mohammad Nurul Hidayah - Rabu, 31 Juli 2024 | 17:30 WIB

Meski ada di dalam kemasan, oli harus disimpan di tempat yang benar agar kandungannya tidak rusak (Mohammad Nurul Hidayah - )

Gridoto.com - Ahli kasih peringatan, oli yang disimpan dengan cara begini jangan sampai kalian beli.

Meski berada di dalam kemasan yang tersegel, ternyata oli mesin bisa rusak kalau cara penyimpanannya salah.

Hal ini disampaikan Asbari Sukardi selaku Senior Technical Manager PT Petrolab Service.

"Saya lihat ada beberapa toko yang cara penyimpanan olinya salah dan bisa merusak kandungan olinya," buka Asbari.

Baca Juga: Hasil Tes Lab Oli Mesin Shell, Ada yang Isinya Cuma Begini Saja

Menurutnya, salah satu kesalahan yang paling sering ditemui adalah menyimpan oli di tempat yang terkena sinar Matahari langsung.

"Jika kemasan oli sering terjemur di bawah sinar Matahari langsung, kandungan oli di dalamnya bisa rusak," yakinnya.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Asbari Sukardi, Senior Technical Manager PT Petrolab Service

Asbari menuturkan, saat sering terjemur Matahari ketika disimpan, aditif yang ada di dalam oli bisa aktif dan rusak sebelum digunakan.

"Normalnya aditif itu baru bekerja saat oli sudah digunakan di dalam mesin kendaraan." ungkap Asbari yang kantornya di wilayah Pisangan, Jakarta Timur.