GridOto.com - Yamaha XSR Series dikenal sebagai lini motor sport bergaya neo retro dari pabrikan berlambang garpu tala tersebut.
Terkait hal itu, media Young Machine Jepang baru-baru ini mengendus kemungkinan munculnya motor baru dari lini XSR Series.
Diberi nama Yamaha XSR 300, sportbike ini disebutkan mengambil basis rangka dan mesin dari MT-03.
Untuk tampilannya, Young Machine membuat renderan yang mengambil bahasa desain khas Sports Heritage Yamaha.
Identik dengan moge Yamaha XSR 700 yang sudah beredar di pasaran, hasil rekayasa digital ini dibekali headlamp membulat.
Desain tangki dibuat gambot dengan detail berupa lubang udara di sisi kanan-kirinya memberikan nuansa sporty.
Desain joknya juga terasa racy dengan model bertingkat yang sekilas dibuat ala single seater.
Baca Juga: Fiturnya Ngalahin Yamaha XSR 155, Motor Retro Baru Ini Dijual Rp 25 Jutaan