Honda Forza 350 Meluncur, Segini Selisih Powernya dengan Versi 250 Cc

Naufal Nur Aziz Effendi - Selasa, 30 Juli 2024 | 06:30 WIB

penampakan motor baru Honda Forza 350 model 2025 (Naufal Nur Aziz Effendi - )

GridOto.com - Honda Forza 350 model year 2025 meluncur di pasar Thailand sebagai motor baru di segmen skutik 350 cc.

Pada versi anyar ini, skutik gambot tersebut dibekali panel instrumen digital layar TFT 5 inci yang dapat terkoneksi ke aplikasi Honda RoadSync.

Honda Roadsync sendiri adalah sistem konektivitas smartphone yang mengontrol pengoperasian fitur-fitur di Honda Forza 350 dengan switch controller di kiri stang.

Teknologi ini membantu pengendara untuk mengakses panggilan, sistem navigasi bersuara, aplikasi musik, hingga riwayat perjalanan via panel instrumen tanpa harus mengeluarkan ponsel dari saku.

Greatbiker.com
tampilannya sama seperti Honda Forza 250 yang beredar di Indonesia

Kemudahan lainnya, penggunanya juga bisa menginput tujuan perjalanan ke dalam sistem navigasi menggunakan perintah suara (voice command)

Untuk spesifikasi, Honda Forza 350 terbaru ini menggendong mesin 330 cc, eSP+, 4-katup, 1-silinder, menghasilkan tenaga 28 dk dan torsi maksimum 31,9 Nm.

Kalau coba dibandingkan, Honda Forza 250 yang beredar di Indonesia pakai mesin eSP+ 250 cc bertenaga 22,8 dk dan torsi 24 Nm.

Greatbiker.com
dibekali fitur RoadSync untuk membantu pengendara selama perjalanan

Baca Juga: Kembaran Honda Forza Meluncur di Negara Tetangga, Intip Harga Motor Barunya

Dari data tersebut, bisa diambil kesimpulan kalau Honda Forza 350 memiliki selisih power lebih unggul 5,2 dk dan torsi 7,9 Nm.

Untuk bagian kaki-kaki, suspensi depan pakai sistem teleskopik, sedangkan di belakang pakai dual shockbreaker adjustable preload hingga 5-setelan.

Peleknya berbahan alloy, dibalut ban tubeless ukuran 120/70-15 depan dan 140/70-14 belakang. Lalu punya jok setinggi 780mm, dan kapasitas tangki bahan bakar 11,7 liter.

Sebagai tambahan fitur canggih lainnya, Honda Forza 350 dibekali sistem HSTC (Honda Selectable Torque Control) yang berfungsi sebagai kontrol traksi motor.

Greatbiker.com
pencahayaan sudah pakai LED yang memberikan visbilitas optimal

Kemudian ada windscreen yang berada di fascia dapat diatur secara elektrik, pencahayaan full LED, hingga lampu bagasi yang otomatis menyala saat dibuka.

Honda Forza 350 2025 diluncurkan dalam 4 warna yang dapat dipilih, yakni Sunstorm Red, Stellar White, Meteor Gray, dan Cosmic Black.

Soal harga, skutik gambot ini dipasarkan di Thailand dengan banderol 183.000 Baht atau setara Rp 83 jutaan (kurs 1 Baht = Rp 453,74 per 29 Juli 2024).