Mengejutkan, Segini Harga Resmi Mazda CX-60 Edisi Terbatas AutoExe

M. Adam Samudra - Minggu, 21 Juli 2024 | 19:00 WIB

Mazda CX-60 (3.3L) Limited with AutoExe, yang dibanderol dengan harga spesial Rp998 juta. (M. Adam Samudra - )

GridOto.com - PT Eurokars Motor Indonesia mempersembahkan produk edisi terbatas Mazda CX-60 (3.3L) Limited with AutoExe, yang dibanderol dengan harga yang mengejutkan.

Harga ini diumumkan setelah kerjasama dengan AutoExe, tuning house asal Jepang yang khusus menangani mobil Mazda.

Penawaran eksklusif ini hanya tersedia di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024.

Mazda CX-60 (3.3L) Limited with AutoExe merupakan hasil tuning dari Mazda CX-60 Edisi Kuro dengan penambahan berbagai tuning parts dari AutoExe.

Antara lain termasuk struts tower bar, floor cross bar, front lower arm bar, rear lower arm bar, intake suction kit, muffler garnish, key cover, dan red nut wheel.

"Pemasangan tuning parts AutoExe pada Mazda CX-60 menghadirkan performa dan tampilan yang berbeda,” jelas Ricky Thio, Chief Operating Officer PT Eurokars Motor Indonesia, Minggu (21/7/2024).

Mazda
Mazda CX-60 (3.3L) Limited with AutoExe, yang dibanderol dengan harga spesial Rp998 juta

Mazda CX-60 Edisi Kuro dengan penambahan berbagai tuning parts dari AutoExe dibanderol dengan harga mengejutkan, yaitu Rp 998 juta.

Thio mengatakan, harga Rp 998 juta yang disematkan kepada Mazda CX-60 (3.3) Limited with AutoExe merupakan peluang bagi para pencinta Mazda.

Sementara Marketing & Communications General Manager PT Eurokars Motor Indonesia mengatakan hal yang sama.

"Spesial di GIIAS 2024, kami menyuguhkan penawaran khusus, hanya Rp 998 juta Anda sudah bisa mendapatkan flagship SUV ini, jangan sampai ketinggalan," ucapnya.

Baca Juga: Selisih Rp 389 Jutaan, Ini Beda Spek Mesin Mazda CX-60 Pro, Kuro dan Elite

Sekadar informasi, AutoExe dikenal dengan konsep Kansei Tuning, yang menekankan pada perasaan dan sensasi berkendara.

Setiap komponen yang ditambahkan tidak hanya fokus meningkatkan performa, tetapi lebih mengutamakan pada memberikan pengalaman berkendara yang lebih mendalam.