Ngobardak Komunitas Raize Indonesia Club, Perdana Sambangi Semarang

Irsyaad W - Kamis, 18 Juli 2024 | 16:30 WIB

Ngobardak (Ngopi, Ngobrol, Ngonten Bareng Dadakan) komunitas Raize Club Indonesia (RIC) di Nasmoco Toyota Siliwangi Semarang, Jawa Tengah (Irsyaad W - )

GridOto.com - Komunitas Raize Club Indonesia (RIC) baru saja Ngobardak (Ngopi, Ngobrol, Ngonten Bareng Dadakan).

Acara kumpul bareng ke-7 ini perdana digelar di Semarang dan bertempat di dealer Nasmoco Toyota Siliwangi, (12/7/24).

Kegiatan ini dihadiri kurang lebih 15 member pecinta serta pemilik Toyota Raize se-Jawa Tengah.

Saat Ngobardak ini juga jadi ajang perkenalan antar anggota baru, berbagi pengalaman selama menggunakan Toyota Raize dan konsultasi teknis berkendara Toyota Raize yang dipandu mekanik Nasmoco, Rico.

Serta membahas rencana kegiatan Environment Day berupa penanaman bibit Mangrove Komunitas Raize Bersama Nasmoco Toyota Siliwangi pada 13 Juli 2024.

"Kopdar kali ini istimewa karena kami mendapat dukungan dari Dealer Toyota terbesar di Jawa Tengah, yakni Nasmoco Toyota Siliwangi," ucap Abdi Christ, Founder RIC dari siaran resminya.

"Kami berharap kegiatan ini juga dapat mempererat hubungan antara Member Raize Indonesia Club dan Dealer Toyota di Jawa Tengah. Harapan kami member RIC maupun pengguna Raize dapat lebih terlibat dalam kegiatan pelestarian lingkungan dengan semangat It’s Time For Everyone bersama Nasmoco Toyota." sambungnya.

DOk. RIC
Konsultasi teknis anggota Komunitas Raize Club Indonesia (RIC) bersama mekanik Nasmoco Toyota Siliwangi Semarang

Sebelumnya, RIC sudah melakukan 5 kali Ngobardak, 1 kali Car Meet dan 1 kali Kopdar Online.

Kegiatan terakhir berupa Car Meet dihadiri 20 peserta dari Jabodetabek, yang diadakan di Parkir Timur Senayan pada 6 Juli 2024.

Pada acara tersebut diadakan bincang ringan tentang sensasi Sport Toyota Raize, pembahasan keanggotaan dan bertukar pengalaman memiliki Toyota Raize.

Sebagai info, saat ini RIC sudah mempunyai kurang lebih 300 member yang berasal dari seluruh wilayah Indonesia.

Tahun 2024 ini rencananya akan diadakan Ngobardak di kota-kota lain di Indonesia, small touring dan juga kegiatan sosial yang bermanfaat lainnya.

Baca Juga: Komunitas Mobil Prancis Kumpul di Bogor, Begini Keseruannya