Pemilik Motor Matic Wajib Tahu, Tanda-tanda V-belt Harus Ganti Baru

Ryan Fasha - Selasa, 16 Juli 2024 | 19:00 WIB

V-belt motor matic (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Setiap motor matic menggunakan sabuk karet atau v-belt agar motor bisa berjalan.

V-belt ini terbuat dari karet khusus yang terus menerus bergesekan dengan puli atau pully.

Karena dibuat agar terus bergesekan dan membuat motor berjalan maka seiring waktu v-belt ini akan mengalami keausan.

Karena berada di dalam, cukup sulit melihat kondisi v-belt yang sudah rusak atau belum.

Maka dari itu kita perlu mengetahui tanda-tanda v-belt motor matic sudah waktunya ganti.

Ilustrasi v-belt motor matik

Baca Juga: Ini V-belt Vespa Matic Paling Mahal, Klaimnya Bisa Dipakai Selama Ini

"V-belt motor matic kalau sudah perlu diganti sangat kelihatan dari bentuk fisiknya," buka Rully dari bengkel R Auto Work (RAW) di Duren Sawit, Jakarta Timur.

"Karet v-belt akan terlihat pecah-pecah terutama saat dibalik," tambahnya.

Elastisitas karet v-belt juga akan menurun cenderung menjadi kaku.