Daftar Mobil Toyota yang Masih Bisa Beli Pertalite, Intip Harganya

Naufal Nur Aziz Effendi - Jumat, 12 Juli 2024 | 17:00 WIB

daftar mobil Toyota yang masih bisa membeli BBM Subsidi jenis Pertalite (Naufal Nur Aziz Effendi - )

GridOto.com - Sejumlah mobil baru Toyota ini masih dibolehkan membeli Pertalite apabila rencana pembatasan pembelian BBM subsidi jadi diterapkan.

Adapun rencana pembatasan pembelian Pertalite tersebut kembali hangat dibicarakan usai Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan, mengatakan mulai 17 Agustus 2024 pemerintah mulai membatasi pembelian BBM bersubsidi (Pertalite).

"Dan juga pemberian subsidi yang tidak pada tempatnya. Itu Pertamina sekarang sedang menyiapkan. Kita berharap 17 Agustus kita sudah bisa mulai di mana orang yang tidak berhak mendapat subsidi akan bisa kita kurangi," jelas Luhut pada unggahan akun Instagram pribadinya @luhut.pandjaitan, (9/7/24).

Berdasarkan rumor belakangan ini, disebutkan kriteria mobil yang tidak diperbolehkan membeli Pertalite yakni berkapasitas mesin 1.400 cc ke atas.

Kriteria tersebut mengacu dari revisi Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 191 Tahun 2014 tentang Penyediaan, Pendistribusian, dan Harga Jual Eceran BBM, yang bertujuan untuk memastikan bahwa subsidi BBM bisa lebih tepat sasaran.

Apabila sudah diterapkan, sejumlah produk PT Toyota Astra Motor (TAM) ini masih bisa membeli Pertalite karena menggendong mesin di bawah 1.400 cc, berikut daftarnya:

1. Agya

Toyota Agya hadir di Indonesia sebagai city car kompak yang cocok dipakai sebagai kendaraan harian di area perkotaan padat lalu lintas.

Baca Juga: Ertiga Mobilio Xpander Dicoret, Ini Deretan Mobil Masih Dapat Izin Beli Pertalite

Ia dibekali dengan mesin tiga silinder 1.200 cc Dual VVT-i (WA-VE) bertenaga 86,7 dk pada 8.000 rpm dan torsi 113 Nm pada 4.500 rpm.

Sebagai pilihan, variannya cukup banyak yang bisa dipilih sesuai preferensi konsumen serta memiliki opsi transmisi manual atau matic jenis CVT (Continously Variable Transmission).

Untuk yang tertarik memilki Toyota Agya, berikut daftar harganya:

Tipe Harga
 1.2 E M/T (Spot Order) Rp 170.900.000
 1.2 G M/T Rp 178.400.000
 1.2 G CVT Rp 194.400.000
 1.2 GR-S CVT Rp 259.300.000
 1.2 GR-S CVT (Two-Tone) Rp 261.800.000

2. Calya

Toyota Calya merupakan Low Cost Green Car (LCGC) yang mampu memboyong 7 penumpang di dalam kabin.

Di sektor mesin, Toyota Calya dijejalkan mesin dengan kode 3NR-VE 4-silinder 1.200 cc berteknologi Dual VVT-i

Muntahan mesin tersebut diklaim mampu mencetak tenaga 88 dk pada 6.000 rpm dan torsi 108 Nm pada 4.200 rpm.

Mobil ini disediakan dua pilihan transmisi, yaitu transmisi manual 5-percepatan dan otomatis 4-percepatan. Buat yang minat, bisa simak daftar harganya berikut ini:

Tipe Harga
E M/T STD Rp 167.300.000
E M/T Rp 170.200.000
G M/T Rp 175.800.000
G A/T Rp 190.000.000

Baca Juga: Muat Banyak Bisa Buat Usaha, Toyota Calya Termurah Dijual Cuma Segini

3. Raize

Toyota Raize bisa menjadi pilihan buat konsumen yang berminat dengan tampilan sporty khas Compact Sport Utility Vehicle (SUV).

Sebaga pilihan, ia memiliki dua varian mesin yang yakni 1.000 cc turbo dan 1.200 cc naturally aspirated (N/A). 

Mesin 1.000 cc turbo berkode 1KR-VET diklaim mampu menghasilkan tenaga sebesar 96 dk pada 6.000 rpm dan torsi 140 Nm pada 2.400-4.000 rpm. 

Sedangkan varian mesin 1.200 cc berkode WA-VE mampu menghasilkan tenaga sebesar 86 dk pada 6.000 rpm dan torsi 112 Nm pada 4.500 rpm.

Kalau tertarik, berikut daftar harga masing-masing variannya:

Tipe Harga
1.2 G M/T One Tone (Spot Order) Rp 238.700.000
1.2 G CVT One Tone Rp 253.700.000
1.0T G M/T One Tone Rp 258.300.000
1.0T G M/T Two Tone (Spot Order) Rp 260.900.000
1.0T G CVT One Tone Rp 273.200.000
1.0T G CVT Two Tone (Spot Order) Rp 275.800.000
1.0T GR CVT One Tone Rp 287.200.000
1.0T GR CVT Two Tone Rp 289.800.000
1.0T GR CVT TSS One Tone (Spot Order) Rp 309.400.000
1.0T GR CVT TSS Two Tone Rp 312.000.000

4. Avanza 1.3

Toyota Avanza menjadi andalan PT TAM di kategori Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) sejak beberapa waktu belakang.

Pada varian 1.3, ia dibekali mesin 1.300 cc berkode 1NR-VE Dual VVT-i yang memiliki tenaga mencapai 98 dk pada 6.000 rpm dan torsi 121,6 Nm pada 4.200 rpm.

Mobil keluarga yang namanya sudah terkenal di Tanah Air ini memiliki pilihan transmisi manual dan Continuously Variable Transmission (CVT) yang disalurkan ke roda depan (FWD).

Untuk daftar harga barunya, bisa simak tabel di bawah ini:

Tipe Harga
1.3 E M/T Rp 239.700.000
1.3 E CVT Rp 254.200.000

Catatan: