GridOto.com - Umumnya mekanik di bengkel gunakan bensin atau cairan cleaner untuk bersihkan CVT motor matic.
Namun, ada juga yang bersihkan bagian CVT motor matic pakai air sabun.
Cara ini perlu kalian coba sebab ada beberapa manfaat dari bersihkan CVT motor matic pakai air sabun.
"Membersihkan CVT pakai sabun ini meminimalisir sil-sil yang ada di area CVT melar atau keras," buka Rahmat Lutfianto, pemilik bengkel spesialis Vespa matic, Vesfun Scooter Garage kepada GridOto pada Selasa (09/07/2024)
Baca Juga: Kebiasaan Sepele Ini Ternyata Bikin Rumah Roller Cepat Oblak
Ternyata air sabun juga bisa bersihkan beberapa komponen CVT motor matic lainnya.
"Pulley depan dan belakang, roller, belt, rumah roller sampai kampas ganda bisa dicuci semua pakai air sabun," jelas Lutfi.
Pemilihan sabun buat CVT motor matic juga harus diperhatikan juga supaya lebih bersih.
"Pakai sabun colek saja, yang paling penting sebelum dipasang harus dikeringkan supaya enggak muncul karat," tuturnya saat ditemui di Jalan Raya Muchtar No.17, Sawangan, Depok, Jawa Barat.