Harganya Bikin Jantungan, Yamaha R15 Versi Ini Sudah Pakai Kaliper Radial Asli dari Pabrik

Dida Argadea - Jumat, 12 Juli 2024 | 09:30 WIB

Kembaran Yamaha R15 di Eropa (Dida Argadea - )

GridOto.com - Seperti di Indonesia, Yamaha juga memasarkan Yamaha R15 di benua Eropa.

Tapi di Eropa sana Yamaha R15 punya kapsitas mesin lebih kecil, tepatnya cuma 125 cc dan namanya pun berubah jadi R125.

Meski mesinnya cuma 125 cc, tapi jangan anggap remeh kembaran R15 di Eropa ini ya.

Soalnya Yamaha R125 dibekali part yang lebih oke dibanding R15 lokal.

Nah, part apa saja yang beda?

yamaha-motor.eu
Posisi cakram ada di sebelah kiri dan kalipernya radial

Yang paling terlihat, coba cek posisi cakramnya.

Yup, kembaran R15 di Eropa posisinya bukan di sebelah kanan, tapi adanya di sebelah kiri motor.

Masih nyambung dengan cakram, Yamaha R125 ini kalipernya juga sudah pakai jenis radial layaknya moge.

Ukuran sokbreker upside down-nya juga lain, di mana versi Eropa lebih besar dengan diameter tabung 41 mm, sedangkan versi Indonesia cuma 37 mm.