Mencekam Laka Beruntun di Tol Cipularang KM 85 Libatkan 9 Mobil, Begini Kronologisnya

M. Adam Samudra - Rabu, 10 Juli 2024 | 18:47 WIB

Kecelakaan beruntun di Tol Cipularang libatkan 8 kendaraan (M. Adam Samudra - )

GridOto.com - Sebanyak sembilan kendaraan terlibat kecelakaan beruntun di jalan Tol Cipularang kilometer 85 arah Jakarta.

Akibatnya tiga orang mengalami luka-luka dalam kejadian tersebut.

Saat dikonfirmasi Kepala Induk PJR Cipularang Kompol Joko Prihantono membenarkan.

Ia mengatakan kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 15.30 WIB, Rabu (10/7/2024).

Kendaraan yang terlibat kecelakaan ada Hyundai Staria, Toyota Avanza, Wuling, Isuzu NLR dan masih banyak lagi.

Adapun kronologis sementara menurut Kompol Joko, kendaraan Bus Primajasa Nopol B 7198 ZX datang dari Bandung menuju arah Jakarta.

"Setibanya di TKP jalan menikung dan menurun diduga kurang antisipasi kemudian menabrak 8 kendaraan di depannya," kata Kompol Joko kepada GridOto.com, Rabu (10/7/2024).

Pjr
Hyundai Staria alami kecelakaan beruntun di tol Cipularang

Ia menambahkan, untuk korban sementara 3 orang mengalami luka-luka telah dibawa ke RS Abdul Radjak.

Pihaknya bersama Satlantas Purwakarta dan Jasa Marga berupaya untuk evakuasi kendaraan yang terlibat laka tersebut di pinggirkan.