Honda Freed Masih Tersedia Dalam Mesin Bakar, Begini Spesifikasinya

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Minggu, 30 Juni 2024 | 23:46 WIB

Honda Freed Crosstar bermesin konvensional. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - Honda Freed dan Freed e:HEV telah memasuki generasi baru di Jepang pada Kamis (27/6).

Setelah lama bertahan pada generasi sebelumnya, Honda Freed generasi terbaru kini hadir dengan tampilan yang lebih kotak dan imut.

Seperti yang telah diketahui, Honda Freed hadir dengan teknologi hybrid e:HEV dengan mesin empat silinder 1.496 cc.

Mirip dengan Fit e:HEV, Honda Freed e:HEV memiliki mesin bertenaga 78 kW atau 105 dk dan torsi 127 Nm.

Lalu ada motor listrik bertenaga 90 kW atau 120 dk dan torsi 253 Nm yang membantu kinerja mesin.

Tapi itu bukan satu-satunya pilihan mesin yang ada di Honda Freed generasi terbaru.

Honda
Mesin baru Honda Freed berkode L15D.

Baca Juga: Pilihan Warna Honda Freed e:HEV AIR, Ada yang Imut dan Elegan!

Honda masih menawarkan Honda Freed dengan mesin bakar konvensional yang mirip-mirip juga dengan generasi sebelumnya.

Seperti apa spesifikasinya? Honda Freed non hybrid dibekali mesin empat silinder DOHC i-VTEC berkapasitas 1.496 cc.

Mungkin ada yang bertanya apakah mesin ini sama persis dengan mesin City Hatchback, dan jawabannya berbeda.

Mesin Freed berkode L15D dan mampu melontarkan tenaga 87 kW atau 116 dk dan torsi puncak 142 Nm.

Tenaga tersebut disalurkan ke roda depan atau semua roda lewat transmisi otomatis CVT.