Baru Tahu, Ternyata Begini Detail Varian Termurah Hyundai Casper

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Sabtu, 29 Juni 2024 | 14:00 WIB

Hyundai Casper varian Smart. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - Sebelum hadirnya Hyundai Casper Electric, Hyundai telah menjual mobil baru Hyundai Casper selama dua tahun.

Yup, Hyundai Casper versi bensin telah berkiprah sejak 2022 menjadi mobil terkecil yang ada di lini produk Hyundai di Korea Selatan.

Saat ini Hyundai Casper dibanderol mulai dari 13.850.000 won atau setara dengan Rp 164 juta (kurs 1 won = Rp 11,84).

Sebenarnya masih ada satu varian lagi yang lebih murah yaitu Casper Van yang cuma hadir dalam dua varian saja.

Versi komersial dari Hyundai Casper tersebut memiliki banderol 100 ribu won atau Rp 1,2 juta lebih murah dari Casper versi penumpang.

Hyundai
Interior Hyundai Casper Smart yang minimalis.

Baca Juga: Hyundai Casper EV, Mobil Listrik Yang Punya Sentuhan Desain Ioniq

Berfokus pada Hyundai Casper penumpang, seperti apa sih detail varian termurah Smart?

Mulai dari eksterior, Casper varian Smart memiliki eksterior serba simpel dengan pelek 15 inci hitam sebagai satu-satunya pilihan.

Eksterior varian Smart ini juga belum mendapatkan lampu depan dan belakang LED serta roof rail

Pilihan warnanya juga cuma empat yaitu Atlas White, Buttercream Yellow, Tomboy Khaki, dan Tomboy Khaki Matte.

Masuk ke interior, varian Casper varian Smart mendapatkan kabin berbalut kain berwarna abu-abu.

Hyundai
Fitur Hyundai Casper Smart yang minimalis.

Baca Juga: Hyundai Casper Listrik VS Turbo, Siapa Yang Tenaganya Paling Oke?

Kabin Casper varian Smart juga terlihat mendapatkan kelengkapan fitur yang minimalis.

Sebut saja Casper varian ini dapat head unit standar dengan 2 speaker, konektivitas USB dan Bluetooth

Kontrol AC Casper varian Smart juga masih berbentuk kenop putar meskipun sudah memiliki heater.

Saking simpelnya, Casper varian Smart masih memakai anak kunci untuk menyalakan mobil ketimbang start-stop button.