Pabrikan Cina Juga Punya Lawan Kuat Buat Nissan X-Trail e-POWER

Aries Aditya Putra - Kamis, 27 Juni 2024 | 10:20 WIB

Haval H6 HEV Ultra hadapi pemimpin pasar yang sudah hybrid, ini senjata andalannya. (Aries Aditya Putra - )



GridOto.com - Desas-desus kehadiran Nissan X-Trail e-POWER di ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 memang semakin kuat.

SUV hybrid dari Nissan ini sebetulnya juga punya lawan sepadan dari pabrikan Cina.

SUV yang dimaksud yakni GWM Haval H6 HEV yang sama-sama bermain di kelas Medium SUV.

Haval H6 HEV ini dibekali mesin GW4B15 EVO dengan kapasitas 1.499 cc turbo.

Tenaga yang dihasilkan dari mesin 4 silinder ini bisa mencapai 143 dk dan torsi 230 Nm.

Sementara motor listriknya yang juga bertugas untuk menggerakkan roda depan punya tenaga 130 kW atau 174 dk dengan torsi 300 Nm.

Nissan
Nissan X-Trail e-POWER dapat varian baru hadiah ulang tahun ke-90 Nissan.

Baca Juga: Berani Tantang CR-V Hybrid, Begini Rasa Berkendara GWM Haval H6 HEV

Hasil tes GridOto, Haval H6 akselerasi dari 0-100 km/jam diselesaikan dalam tempo 8,5 detik.

Hasil tersebut masih di bawah klaimnya Nissan X-Trail e-POWER yang bisa menyelesaikan parameter yang sama dalam waktu lebih cepat 0,5 detik.

Nissan X-Trail e-POWER sendiri punya mesin 3 silinder kapasitas 1.497 cc turbo dengan tenaga 156 dk dan torsi 250 Nm.

Sementara motor listrik yang bertugas untuk memutar roda punya tenaga 201 dk dan torsi 330 Nm untuk menggerakkan roda depan.