Bocor Alus Varian Nissan Serena e-POWER, Toyota Voxy Mesti Waspada

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Selasa, 25 Juni 2024 | 22:00 WIB

Nissan Serena C28 e-Power baru akan dijual di Indonesia pada semester kedua 2024. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - Bocor halus varian Nissan Serena e-POWER yang hadir di Indonesia, Toyota Voxy mesti waspada.

PT Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI) telah mengungkap rencana mobil baru apa saja yang akan tampil di GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024.

Rencana hadirnya mobil baru Nissan di GIIAS 2024 tersebut terungkap di acara media luncheon yang diadakan di Gunawarman, Jakarta Selatan (24/6).

Salah satu mobil baru yang pasti akan meluncur di GIIAS 2024 adalah Nissan Serena e-POWER generasi C28 setelah sempat ditampilkan di GIIAS 2023.

Nissan Serena e-POWER C28 tentunya akan menjadi Serena pertama yang menawarkan teknologi hybrid e-POWER di Indonesia.

Nissan
Nissan Serena generasi keenam.

Baca Juga: Mobil Bekas Pintu Geser Nissan Serena Juni 2024, Harganya Mulai Segini Aja

Resep e-POWER yang ditawarkan Serena C28 sedikit berbeda dengan Kicks e-POWER berkat mesin generator yang sedikit lebih besar.

Berkode HR14DD, mesin tiga silinder Serena e-POWER berkapasitas 1.433 cc dan mampu menghasilkan tenaga 96 dk dan torsi 123 Nm.

Mesin tersebut menghasilkan listrik untuk baterai dan motor listrik EM57 yang mampu melontarkan tenaga 120 kW atau 160 dk dan torsi 315 Nm.