Kejadian Ban Dunlop Innova Zenix Dialami Konsumen lain, Ini Faktanya

Hendra - Kamis, 20 Juni 2024 | 07:55 WIB

Kondisi ban Toyota Kijang Innova Zenix robek sampai copot dari pelek. (Hendra - )

GridOto.com- Kejadian pecah ban Dunlop Toyota Innova Zenix seorang ibu ternyata juga dialami beberapa pemilik Innova Zenix.

Para pemilik Innova Zenix ini mengaku ban Dulop Enasave miliknya mengalami pecah dan sobek. 

Seorang konsumen Toyota Innova Zenix di Jawa Timur, NS menceritakan kepada GridOto.com Innova Zenix Hybrid miliknya mengalami sobek di 3 titik berbeda. 

"Tiga ban bawaan pecah, depan kanan, depan kiri dan belakang kanan," kata NS.

Ia mengaku menggunakan mobilnya untuk perjalanan pendek saja. 

"Untuk jemput anak sekolah, secara kilometer masih 18.000 an, kami bingung juga kok bisa ya," ungkapnya. 

Pengalaman serupa dialami pemilik akun Dhany e Hotten yang dikonfirmasi GridOto melalui Messanger Facebook.

"Sama yang saya alami di Zenix V Modellista, usia pemakaian belum genap 1 th odo pun masih 6 ribuan," ungkapnya. 

Ia mengatakan dalam perjalanan di tol yang datar dan mulus dengan kecepatan rata-rata 120 km/jam.

Baca Juga: Penyebab Ban Mobil Tiba-tiba Pecah di Jalan, Begini Kata Ahli Dunlop

"Tanpa ada sebab apa-apa tiba-tiba ban sebelah kanan belakang pecah di bagian samping atas dalam, ban bawaan Dunlop Enasave cek, dengan trauma saya ganti semua dengan Bridgestone Alenza" cetusnya.