GridOto.com - Kesialan menimpa Pecco Bagnaia, yang diganjar penalti turun tiga grid start pada balapan MotoGP Italia 2024, Minggu besok (2/6).
Penalti tersebut didapatkan Pecco Bagnaia lantaran dianggap mengganggu laju Alex Marquez, pada sesi practice MotoGP Italia 2024.
Kala itu Alex Marquez yang sedang mencoba mencatatkan hot lap, menemui Pecco Bagnaia sedang melaju lambat di atas trek.
Pembalap tim Gresini itu terpaksa menghentikan hot lap-nya, kemudian memberikan gestur marah-marah kepada sang juara bertahan.
Seperti ditunjukkan video berikut:
Tensions rising ????
— MotoGP™???? (@MotoGP) May 31, 2024
This incident between @alexmarquez73 and @PeccoBagnaia is now under investigation#ItalianGP ???????? pic.twitter.com/6NEF3K0KHW
Tak lama kemudian Stewards pun memanggil Bagnaia, untuk kemudian memberikan pembalap tim Ducati Lenovo tersebut sebuah hukuman.
Penalti tiga grid start tersebut hanya akan berlaku pada balapan hari Minggu, namun tidak saat balapan hari Sabtu.
Bagnaia sendiri menanggapi hukuman tersebut dengan santai, namun menyindir adik Marc Marquez tersebut sebagai pembalap yang cari sensasi dan aktingnya berlebihan.
"Membuat pertunjukan di kasus tertentu, jelas membuat orang terganggu sehingga mereka akan mendapat penalti," kata Bagnaia dilansir GridOto.com dari Paddock-GP
Baca Juga: Pecco Bagnaia Kuasai Practice MotoGP Italia 2024, Yamaha Mendadak Gacor