Bengkelly Hadirkan Solusi Perawatan Kendaraan Kilat di Rest Area

Yussy Maulia - Rabu, 29 Mei 2024 | 17:16 WIB

Bengkelly menghadirkan layanan perbaikan dan pemeriksaan kendaraan di rest area. (Yussy Maulia - )

GridOto.com – Terkadang, ada hal-hal tak terduga yang mungkin saja terjadi ketika Anda berkendara di jalan tol. Misalnya, tiba-tiba ada kerusakan part mobil yang menyebabkan performanya kurang maksimal.

Memahami permasalahan tersebut, bengkelly.co.id menawarkan solusi perawatan dan perbaikan kendaraan yang cepat dan efisien di rest area.

Adapun layanan yang tersedia di Bengkelly meliputi berbagai perbaikan darurat, seperti penggantian ban, perbaikan mesin, dan servis rem. Selain itu, tersedia juga layanan penggantian oli hingga pemeriksaan dan pengisian ulang sistem AC.

Tidak hanya melayani perbaikan, Bengkelly menyediakan berbagai layanan pemeriksaan keseluruhan kendaraan untuk memastikan bahwa semuanya berfungsi dengan baik. Layanan ini dapat membantu memaksimalkan performa kendaraan, terutama untuk perjalanan jauh.

Baca Juga: Bisa Bikin Rem Mobil Blong, Ciri-ciri Slang Rem Perlu Diganti Baru

Untuk menjamin kualitas layanan, Bengkelly dilengkapi dengan fasilitas modern dan teknisi yang berpengalaman, memastikan bahwa setiap kendaraan diperbaiki dengan optimal.

Lokasi Bengkelly sendiri tersebar di rest area yang strategis. Berikut daftarnya.

1. Bengkelly Rest Area KM 228A Kanci-Pejagan

Alamatnya berada di Rest Area MURI KM 228.A, Jatirenggang, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat. Kode pos 45188. Hubungi nomor telepon (023) 17000685.

2. Bengkelly Rest Area KM 379A Semarang-Batang