GridOto.com - Kia baru saja meluncurkan mobil baru listrik Kia EV3 secara global pada Kamis (23/4).
Kia EV3 hadir secara global melengkapi lini produk elektrifikasi EV series sekaligus juga menjadi model entri di lini tersebut.
Meskipun diposisikan paling kecil, Kia EV3 justru menjadi bukti bahwa teknologi E-GMP Hyundai-Kia bisa diwujudkan untuk jarak tempuh jauh.
"Dengan memberikan desain groundbreaking, penggerak listrik terdepan di industri, dan solusi gaya hidup praktis dan inovatif, EV3 bertujuan untuk memperluas pengalaman SUV EV Kia ke audiens yang lebih lebar," kata Ho Sung Song, Presiden dan CEO Kia Motors.
"Ia akan meyakinkan untuk konsumen yang ragu untuk bertukar ke mobilitas elektris dan akan memimpin adopsi massal mobil listrik," tambah Song.
Baca Juga: Kia EV6 Facelift Gak Hanya Tampilan Baru, Jarak Tempuhnya Makin Jauh
Jika melihat dari desain, Kia EV3 tampil selayaknya EV9 versi mini ditambah beberapa titik yang membulat.
Sebagai gambaran seberapa kecil EV3, ia memiliki dimensi panjang bodi 4.300 mm, lebar 1.850 mm, tinggi 1.560 mm, dan wheelbase 2.680 mm.
Di balik bodi sekelas Small Hatchback tersebut, Kia memadatkan teknologi elektrifikasi terkini Kia terutama dari segi fitur.
Sebut saja Kia EV3 sudah standar dengan Digital Key, Premium Streaming Service, dan bahkan Kia AI Assistant.
Soal performa, Kia EV3 mendapatkan satu motor listrik penggerak roda depan bertenaga 150 kW atau 201 dk dan bertorsi 283 Nm.
Baca Juga: Harga Rp 1,3 Miliar, Pajak Kia EV6 GT-Line Ternyata Murah Banget!
Setup penggerak roda depan ini unik untuk E-GMP karena mayoritas mobil listrik E-GMP Hyundai-Kia berorientasi penggerak roda belakang atau semua roda.
Lebih unik lagi, meskipun bodinya mungil, Kia EV3 sudah standar dengan pilihan baterai yang besar.
Untuk Standard Range, EV3 mendapatkan baterai berkapasitas 58,3 kWh yang sayangnya belum keluar klaim jarak tempuhnya.
Tapi untuk Long Range dengan baterai berkapasitas 81,4 kWh, Kia mengklaim EV3 bisa menempuh jarak 600 kilometer. Wow!