GridOto.com - Pihak Karoseri Delima Mandiri menyebutkan lebih suka menggunakan Isuzu ELF NLR sebagai bahan untuk dijadikan campervan.
Sudah kita tahu, kegiatan kemping menggunakan campervan di Indonesia makin disukai beberapa tahun ini karena dirasa memberikan pengalaman unik.
Dengan campervan membuat berlibur menjadi praktis karena membuat berlibur menjadi praktis sebab kegiatan seperti masak, bercengkrama hingga istirahat bisa dilakukan didalam campervan.
Sebagai informasi, campervan adalah mobil yang dimodifikasi layaknya motohome yang nyaman untuk istirahat seperti di rumah sendiri.
CV Delima Mandiri adalah salah satu karoseri yang kebanjiran order untuk membangun sebuah campervan
Salah satu mobil yang favorit dan dianggap paling kompatibel dimodifikasi jadi campervan menurut CV Delima Mandiri adalah Isuzu ELF NLR.
Isuzu ELF NLR dianggap paling kompatibel dimodifikasi sebagai campervan karena memiliki kabin yang luas, sehingga bisa memberikan ruang untuk dimodifikasi menjadi sebuah motohome.
"Kendaraan Isuzu ini paling mudah untuk dimodifikasi menjadi campervan, kita bisa membuat berbagai macam ruang yang nyaman di dalamnya. Belum lagi dari sisi tenaga sangat mumpuni dan perawatannya mudah,"
"Ditambah lagi spare part terjangkau hingga legalitasnya sudah sesuai. Saat ini salah satunya sudah digunakan oleh Explora Campervan," ujar Albertus Whitney, Product Manager Karoseri Delima Mandiri saat bertemu di acara Isuzu Camping di Bogor, Jawa Barat (21/05/2024).