GridOto.com - Danilo Petrucci percaya Ducati sedang menyiapkan Marc Marquez untuk naik ke tim pabrikan.
Sebelumnya, Marc Marquez ketahuan sudah mencoba beberapa part motor Ducati versi tim pabrikan pada sesi tes usai MotoGP Spanyol 2024 dua pekan silam.
Beberapa diantaranya adalah suspensi, ride height device, serta rem jempol spek Ducati Desmosedici GP24.
Tapi tidak hanya part, Danilo Petrucci percaya kalau Marc Marquez sendiri tengah dipersiapkan untuk naik ke tim pabrikan Ducati menggantikan Enea Bastianini.
Walaupun, mantan pembalap tim pabrikan Ducati pada 2019 dan 2020 tersebut menegaskan kalau hal tersebut hanya berdasarkan intuisi.
"Saya tidak punya info orang dalam, tapi saya punya intuisi mengenai masa depan Marc Marquez," ucap Petrucci dikutip dari GPOne.com, Kamis (9/5/2024).
"Saya tidak tahu apakah ada kendala dari sisi sponsor, tapi yang saya lihat adalah Gigi Dall'Igna tidak akan membiarkan rider seperti Marc Marquez lepas begitu saja," tambahnya.
Petrucci memang sudah tidak asing dengan pribadi Gigi Dall'Igna, karena ia sudah bekerja bersama pria asal Venezia tersebut sejak 2015 ketika masih membalap untuk Pramac Racing.
"Melihat tabiat Gigi, pastinya ia ingin melihat apa yang bisa dilakukan oleh pembalap sekaliber Marc Marquez di atas motor 'racikan' tangannya," ucap Petrucci.
Baca Juga: Benarkah Motor Pecco Bagnaia dan Marc Marquez Jauh Beda? Salah Satu Penciptanya Angkat Bicara
Petrucci tidak menampik bahwa kedatangan Marc pasti membuat Pecco Bagnia tidak senang kalau benar Ducati bakal mengangkat Juara Dunia MotoGP enam kali tersebut ke tim pabrikan.
Sehingga Ducati harus bekerja ekstra keras dalam menjaga relasi antara kedua pembalapnya.
"Mungkin aspek ini juga harus dievaluasi, sisi humanis di dalam garasi mereka," wanti Petrucci.
"Kalau sukses, maka dua Juara Dunia tadi bisa berjalan berdampingan memenuhi misi mereka masing-masing," tutupnya.