Toyota Kijang Innova Reborn Pasang Pelek Aftermarket Tanpa Ganti Ban

Aditya Pradifta - Selasa, 7 Mei 2024 | 07:00 WIB

Ilustrasi Toyota Kijang Innova Reborn sudah ganti pelek (Aditya Pradifta - )

GridOto.com - Ada cara yang bisa dilakukan supaya Toyota Kijang Innova Reborn milik kalian bisa pasang pelek aftermarket keren tapi enggak harus mengganti ban.

Langkah pertama tentu harus tahu lebih dulu ukuran asli pelek dan ban bawaannya.

"Innova Reborn itu kalau gak salah ukuran bannya 205/65 R16," buka Rika, salah satu tenaga pemasaran di W2 Style di Pasar Mobil Kemayoran.

Sementara ukuran pelek asli dari Toyota Kijang Innova Reborn yakni ring 16 inci dengan lebar 6 inci.

Baca Juga: Toyota Innova Reborn Pengin Pakai Ban Cakep, Segini Harga Baru Bannya

Permaisuri Ban
ILUSTRASI Toyota Kijang Innova Reborn

"Kalau mau tetep pakai ban standard paling gak diameternya masih sama di 16 inci gak apa-apa," ungkap Bobby, Kepala Bengkel Project Wheels.

"Tapi kalau lebarnya naik satu step paling gak, itu juga masih bisa kok," tambah Bobby.

Nah supaya tidak kesulitan memilih pelek, tentu saja ukuran yang direkomendasikan adalah ring 16x7 inci.

"Kalau urusan offset-nya itu bisa dipilih lah sesuai kebutuhan. Mau biasa aja atau sampai dibikin meaty (rata fender)," sebut Bobby.

Baca Juga: Harga Spion Bekas Toyota Avanza, Innova, hingga Mitsubishi Pajero Sport, Mulai Rp 600 Ribuan

Permaisuri Ban
ILUSTRASI Toyota Kijang Innova Reborn diesel

"Terus PCD ya masih sama pasti di 5x114,3 mm. Gak usah ganti karena PCD ini udah enak banyak pilihan peleknya," sambungnya menambahkan.

Untuk mencoba penampilan yang terlihat lebih sporty dan meaty, maka offset (ET) pelek dipilih yang lebih kecil ukurannya.

Misalnya pada offset 45 roda akan lebih condong ke dalam, maka perlu offset yang lebih kecil dari itu.

Supaya pas, pelek ring 16x7 inci setidaknya memerlukan offset mulai dari ukuran 35 atau bisa lebih kecil lagi.