GridOto.com - Kampas rem cakram akan mengalami keausan dan perlu dilakukan penggantian.
Kampas rem yang makin tipis membuat pengereman menjadi tidak maksimal lagi.
Nah, saat mengganti kampas rem baiknya ada beberapa hal yang wajib diperhatikan.
"Mengganti kampas rem itu perlu namanya membersihkan piston kaliper," buka Davin dari bengkel Elika Automotive Performance.
"Piston kaliper pada rem cakram ini akan tertutup debu kotoran, jadi perlu dibersihkan," beber Davin yang bengkelnya ada di Bursa Otomotif Sunter (BOS), Jakarta Utara.
Baca Juga: Bersihkan Kampas Rem Mobil Wajib Dilakukan Berkala, Ini Manfaatnya
Komponen piston kaliper ini perlu dibersihkan agar gerakannya saat rem bekerja tetap baik.
Jika tidak maka sil kaliper rem lama kelamaan bisa mengalami kerusakan dan kebocoran.
Mencegah hal tersebut terjadi maka baiknya lakukan penggantian kampas rem dibarengi dengan membersihkan komponen tersebut.