GridOto.com - Bukan cuma harga mobilnya, tapi harga aksesori dan spare part Suzuki Jimny juga pernah meningkat secara pesat.
Memasuki akhir 2019, minat masyarakat semakin meningkat pesat terhadap mobil tua atau mobil jadul, tak terkecuali Suzuki Jimny.
Dan tentu saja kalau bicara mobilnya bukan hanya Suzuki Jimny, tapi juga harga Suzuki Katana yang ikut meningkat.
"Secara teknis kondisi pandemi memancing orang-orang untuk mengejar hobi mereka," papar Andrie Nuandra, builder spesiais Suzuki Jimny dari Beberes Garasi.
"Tapi karena peminatnya bertambah (demand) sementara stok mobilnya segitu-segitu aja (suplai) jadilah harga melambung," sambungnya memperjelas.
Jika dilihat kenaikan harga mobilnya bisa mencapai 50% pada ukuran rata-rata.
Baca Juga: Mau Beli Suzuki Katana? Kenali Dulu Perbedaannya dengan Suzuki Jimny
Namun berbeda kasus jika mobil tergolong langka dan dalam kondisi bagus, kenaikannya bisa mencapai 80%.
Efek ini seperti domino yang berimbas juga pada harga spare part dan aksesori.
"Kalau dulu mungkin harganya di ratusan ribu kecil deh, tapi kalau sekarang bisa dua atau tiga kali lipatnya," ungkap Andrie.
Untuk aksesori kecil contohnya spion, grill, lampu, dan sebagainya yang tergolong Suzuki Genuine Accesories (SGA) asli Suzuki Jimny versi JDM yang mengalami kenaikan harga pesat.
Sedangkan spare part misalnya pintu, atap trepes, kap mesin, hingga pintu belakang juga pernah mengalami kenaikan harga sejak akhir 2019 atau di semester awal 2020.
Jadi selama permintaan tinggi dan stok barang di pasaran yang menipis, tidak menutup kemungkinan jika harga akan terus merangkak naik.