GridOto.com - Jorge Martin berhasil keluar sebagai pemenang, dalam balapan MotoGP Portugal 2024 yang berlangsung cukup dramatis.
Sejak awal lomba MotoGP Portugal 2024, Jorge Martin langsung tancap gas dengan mendapat tekanan dari Enea Bastianini, Maverick Vinales dan Pecco Bagnaia.
Namun meski tidak sampai melebarkan jaraknya, kecepatan Jorge Martin tidak mampu ditandingi hingga akhirnya menyelesaikan balapan MotoGP Portugal 2024 di posisi paling depan.
Podium dua diamankan Enea Bastianini, yang mampu keluar dari tekanan beberapa pembalap terus mengekor Martinator di posisi terdepan.
Sedangkan kejutan diberikan Pedro Acosta, yang tampil mengesankan hingga berhasil mempersembahkan podium untuk tim Gasgas Tech3.
Sepanjang balapan, Acosta mempertontonkan manuver menyalip dan kemampuan yang mengagumkan.
Ia bisa mengalahkan Pecco Bagnaia dan Marc Marquez menjelang lima lap terakhir balapan, untuk melesat ke posisi keempat.
Beruntung bagi Acosta yang akhirnya mendapat podium, lantaran Vinales yang sebelumnya menempati posisi ketiga mengalami crash di lap terakhir.
Drama juga terjadi dua lap sebelumnya, saat Bagnaia dan Marquez bertarung ketat memperebutkan posisi kelima.