Mesin Toyota Fortuner GR Ini Sudah Asik, Giliran Kaki Dibikin Rigid

Aditya Pradifta - Jumat, 22 Maret 2024 | 14:00 WIB

Modifikasi Toyota Fortuner GR Sport bergaya samlong juga nyetel tongkrongannya (Aditya Pradifta - )

GridOto.com - Modifikasi mesin Toyota Fortuner GR Sport ini sudah dibikin asik, kini giliran sentuhan pada kaki-kaki yang dibikin lebih rigid.

Seperti pada kebanyakan modifikasi SUV, baik Toyota Fortuner maupun Mitsubishi Pajero Sport, sangat jarang sekali yang menggunakan coilover untuk upgrade suspensi.

Maka dari itu yang dijadikan pilihan antara suspensi custom atau lowering kit aftermarket.

"Sebenarnya belum ada yang wah banget sih. Itu cuma saya gantikan lowering kit," sebut Fikra pemilik mobil.

Makanya dari tampilan jadi terlihat lebih pendek dari ground clearance asli Toyota Fortuner GR Sport.

Baca Juga: Ikutan Tren Samlong, Toyota Fortuner GR Jadi Semakin Ganteng

Istimewa/Fikra
Modifikasi Toyota Fortuner GR Sport samlong juga oprek mesin diesel 1GD-FTV miliknya

Meski begitu peran lowering kit ini cukup membantu performa SUV dengan dimensi sebesar Toyota Fortuner GR milik Fikra.

Karena bisa dipastikan postensi limbung yang dimiliki Toyota Fortuner GR Sport cukup tinggi, apalagi dengan kapasitas mesin lebih besar dari Fortuner versi biasa.

Praktis butuh performa suspensi yang jauh lebih mumpuni dibanding versi bawaan.