Yang Sedang Cari Skutik Nyaman, Ini Alasan TVS Callisto 125 Bisa Jadi Pilihan

Rangga Kosala - Sabtu, 16 Maret 2024 | 20:05 WIB

Posisi duduk TVS Callisto 125 terbilang sangat nyaman (Rangga Kosala - )

GridOto.com - TVS Callisto 125 bisa jadi salah satu pilihan menarik buat yang sedang cari skutik buat kebutuhan sehari-hari.

Apalagi buat yang cari kenyamanan, Callisto 125 pas untuk dipilih, mengapa?

Pertama-tama kita bahas dari posisi duduk yang ditawarkan, terbilang ramah untuk yang posturnya lebih dari 170 cm.

Hal ini berkat jarak dek ke jok cukup jauh, jadi kaki enggak akan seperti jongkok, sehingga nyaman untuk perjalanan lama.

Diberkahi dek yang luas, kaki pengendara juga jadi lebih leluasa bisa dalam berbagai posisi. Pengguna sepatu berukuran 45 pun dijamin tak kesempitan.

Aant/Otomotif
Dek TVS Callisto 125 luas, buat galon saja bisa apalagi sepatu berukuran 45

Nah pengendara dengan tinggi sekitar 165 cm pun jangan takut bakalan jinjit, karena tetap bisa menapak dengan baik lantaran bentuk jok bagian depan tirus, sehingga ketika kedua kaki turun tak begitu mengangkang.

Faktor kenyamanan Callisto 125 juga didukung oleh karakter joknya, yang sangat empuk! Karena busanya tebal.

Aant/Otomotif
Jok TVS Callisto 125 panjang dan karakter busanya sangat empuk

Baca Juga: Test Ride TVS Callisto 125, Kupas Tuntas Kelebihan dan Kekurangannya!