GridOto.com - Bodi yang lebih panjang membuat Suzuki Jimny 5 Pintu punya sudut kolong yang berbeda dari saudara 3 Pintu-nya.
Sudut kolong itu adalah approach angle, ramp atau breakover angle, dan departure angle.
Approach angle sendiri adalah sudut maksimal antara ujung bumper depan bagian bawah dengan roda depan.
Sedangkan departure angle adalah sudut yang diukur dari bumper belakang ke roda belakang.
Untuk menghadapi rintangan semisal tanjakan atau turunan curam, semakin besar sudut approach dan departure angle, semakin aman pula mobil melaju tanpa mentok.
Kemudian ada ramp atau breakover angle, yang diartikan sebagai sudut maksimal antara titik terbawah komponen mobil dengan kedua poros ban.
Baca Juga: Jangan Sampai Salah, Ini Cara Pakai Mode Off-Road Suzuki Jimny yang Benar!
Ramp angle sangat dipengaruhi oleh ground clearance mobil, yang mana semakin tinggi ground clearance akan semakin besar ramp angle-nya.
Semakin besar ramp angle, akan semakin aman mobil melewati tanjakan (ramp) tanpa menyentuh tepinya.
Jimny 5 Pintu meski ground clearance-nya sama yakni 210 mm, namun bodinya lebih panjang 340 mm dari Jimny 3 Pintu sehingga berbeda sudut-sudut kolongnya.
Approach angle Jimny 5 Pintu adalah 36 derajat, dengan ramp angle 24 derajat, dan departure angle 47 derajat.
Sudut-sudut itu berbeda dari Jimny 3 Pintu yang lebih luwes dengan approach angle 37 derajat, ramp angle 28 derajat, dan departure angle 49 derajat.
Meski begitu, faktor lain seperti fitur gerak 4 roda AllGrip Pro dan Brake LSD Traction Control memastikan kapabilitas off-road Jimny 5 Pintu tetap terjaga.