Jarak Tempuh VinFast VF 7 Base, Lebih Oke dari IONIQ 5 Termurah?

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Senin, 26 Februari 2024 | 18:10 WIB

VinFast VF 7 di ajang IIMS 2024. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - VinFast resmi memperkenalkan diri sebagai pemain baru segmen mobil listrik di ajang IIMS 2024 (15/2).

Yup, VinFast hadir di pameran otomotif JIExpo Kemayoran tersebut dengan line-up lengkap dari mobil termurah VinFast VF 5 sampai VF 9.

Nah ditengah-tengah lini ada VinFast VF 7 yang memiliki kans kuat menyapa konsumen di Indonesia setelah VF 5 dan VF e34.

Meskipun belum merilis harga, VinFast VF 7 hampir bisa dipastikan akan menghadapi Hyundai IONIQ 5 dan Toyota bZ4X.

Selain dibekali desain cantik ala Italia, VinFast VF 7 juga dikonfirmasi mendapatkan dua pilihan varian yaitu Base dan Plus.

Rayhan Haikal/GridOto.com
Buritan VinFast VF 7 yang memiliki lekukan seksi.

Baca Juga: Mau Tahu Berapa Cicilan Vinfast VF 6 dan VF 7? Ini Rinciannya

Varian Base akan menjadi varian termurah VF 7 dengan motor listrik yang tenaganya 'lebih dikurasi' dari varian Plus.

Memiliki satu motor menggerakkan roda depan, VF 7 Base disebut memiliki tenaga 130 kW atau 174 dk dan torsi 250 Nm.

Jika dibandingkan, varian 'basic' VF 7 memiliki tenaga yang cukup kompetitif dengan IONIQ 5 termurah.