"Utamanya per aftermarkter itu dirancang pasti lebih keras dari per bawaan pabrik," kata Iwan Ridwan, Kepala Mekanik dari Primo Performance Sentul.
Baca Juga: Suzuki Swift dan Spacia Siap Mejeng di Tokyo Auto Salon, Keren Gak?
"Jadi tujuannya biar mobil itu lebih stabil pas lari kencang," sambung Iwan.
Nah pilihannya tersedia mulai dari per asal pabrikan Jepang yakni Tein S Tech yang dibanderol Rp 4,2 jutaan/set.
Kemudian ada juga lowering kit lansiran YSS dengan banderol lebih murah yakni Rp 2,4 jutaan/set.
Atau bisa juga kalian memilih per custom menggunakan copotan dari mobil Eropa seperti BMW dan Mercedes-Benz yang kisarannya mulai dari Rp 5-7 jutaan/set.