Muncul di Website Kawasaki Indonesia, Ninja ZX-4RR 40th Anniversary Edition Pakai Livery Motor Balap Retro

Naufal Nur Aziz Effendi - Sabtu, 10 Februari 2024 | 14:00 WIB

penampakan Kawasaki ZX-4RR 40th Anniversary Edition (Naufal Nur Aziz Effendi - )

GridOto.comKawasaki Ninja ZX-4RR 40th Anniversary Edition terpantau muncul di webiste kawasaki-motor.co.id yang diakses 10 Februari 2024.

Sayangnya model baru dari motor sport fairing kelas 400 cc bermesin 4-silinder tersebut belum diumumkan harganya.

Meski begitu, detailnya tampilan maupun spesifikasinya sudah terpampang dengan jelas sehingga tidak kalah menarik untuk disimak.

Sebagai informasi, Kawasaki Ninja ZX-4RR 40th Anniversary adalah edisi spesial peringatan ulang tahun ke-40 dari Kawasaki Ninja Series.

Model ini ini hadir dengan livery retro terinspirasi dari motor balap Kawasaki ZXR yang berlaga di ajang World Superbike era 1990-an.

Livery ikonik ini berupa grafis dengan kombinasi warna Lime Green, Pearl Crystal White, dan Blue, ditambah tulisan 'Kawasaki' di bagian fairing.

Sebagai identitas edisi ulang tahun ke-40, bagian tangki Kawasaki Ninja ZX-4RR ini juga memiliki emblem spesial di bagian atas tangki bahan bakarnya.

Dibanding ZX-4RR standar yang pakai sasis dan swingarm hitam, motor baru edisi spesial ini menggunakan cat perak.

kawasaki-motor.co.id
livery retronya terinspirasi dari motor balap Kawasaki ZXR

Baca Juga: Digimods Kawasaki Ninja ZX-25R Bertema Ranger Hijau Legendaris