GridOto.com - Banyak yang khawatir Ducati akan memberikan beberapa batasan dan larangan kepada Marc Marquez, yang bergabung dengan tim Gresini Racing di MotoGP 2024.
Namun dugaan itu sepenuhnya salah, karena Ducati telah memberikan lampu hijau kepada Marc Marquez untuk bertarung di MotoGP 2024.
Marc Marquez boleh bertarung dengan siapapun, bahkan termasuk dengan Pecco Bagnaia yang akan berusaha mencetak hattrick di MotoGP 2024 mendatang.
Juara dunia delapan kali tersebut juga tidak dilarang untuk ikut memperebutkan titel juara, jika memang ia memiliki kesempatan tersebut.
Baca Juga: Ditanya Soal Pindah ke Yamaha Musim Depan, Begini Jawaban Tim Valentino Rossi
"Kami mendukung seluruh pembalap kami, mereka akan bisa bertarung satu sama lain secara benar," kata CEO Ducati, Claudio Domenicali, dilansir GridOto.com dari Corsedimoto.
Bagi Domenicali jika Marquez berhasil menang, maka itu menunjukkan bahwa dirinya masih yang terbaik di antara yang terbaik.
Selain itu Ducati melihat kehadiran mantan rider Repsol Honda itu sebagai sebuah kontribusi baru, untuk terus mengembangkan kemampuan motor mereka.
"Akan sangat berguna melihat bagaimana Marquez melaju, untuk memahami bagaimana mengembangkan motornya," sambungnya.
Baca Juga: Ditanya Soal Pindah ke Yamaha Musim Depan, Begini Jawaban Tim Valentino Rossi