GridOto.com - Reli Dakar baru saja selesai diadakan di Arab Saudi, nah menarik nih kalau kita bahas digital modification berbau motor balap Dakar.
Salah satunya berupa Yamaha WR155R yang sudah diubah ala besutan Dakar setelah digabungkan dengan Yamaha Tenere 700.
Deni Fajarudin, menyebut digimods buatannyanya mengusung konsep baby Tenere.
“Konsepnya motor Yamaha WR155R yang dijadikan model rally. Inspirasi awalnya dari Yamaha Tenere 700,” ujar pemilik akun Instagram @denifajr ini.
Dari WR155R standar terlihat beberapa ubahan yang signifikan. Deni menambahkan headlamp dan tower navigator Tenere 700 berikut windshieldnya.
Selanjutnya ia memadankan lampu belakang, fender depan dan belakang dari besutan adventure 2 silinder tersebut.
“Bagian tangki bensin juga dibesarkan dari standarnya pakai punya Tenere,” ujarnya
Deni juga mengadopsi kaki-kaki dari Tenere, mulai dari sok depan upside down, lengan ayun sampai lingkar roda dan ban dual purpose.
Tak luput ia juga memasang knalpot besar Tenere yang dipadukan dengan mesin 1 silinder 155 cc dari WR.
Baca Juga: Mendadak Gahar, Vespa Primavera Cakep Juga Pakai Livery Reli Dakar Yang Legendaris
Digimods ini bisa banget jadi inspirasi bagi pemilik Tenere yang ingin memodifikasi besutannya ala motor rally raid.
Yang penasaran bisa langsung menghubungi Deni yang juga buka jasa digimods.